Kerjasama
Untuk kerjasama, anda bisa hubungi kami di majalahbisniscom[at]gmail.com
Kerjasama
Untuk kerjasama, anda bisa hubungi kami di majalahbisniscom[at]gmail.com
Updated: April 15, 2025
Sebenarnya, penggunaan sepatu kulit merupakan alas kaki yang digunakan untuk mlindungi kaki saat kaki melangkah. Namun, semakin majunya teknologi, sepatu menjadi trend tersendiri dan gaya hidup untuk kalangan tertentu. Sekarang banyak pilihan merek sepatu kulit asli dipasaran. Namun, perlu diketahui bahwa tidak semua sepatu kulit yang beredar adalah produk original.
Kamu perlu mengenali sepatu kulit iriginal yang kamu inginkan. Salah satu caranya dengan mendatangi atau membeli produk dari toko aslinya. Hal ini dapat meminimalisir penipuan sepatu palsu. Tentunya, kamu harus berhati-hati dan menyayangkan uang kamu yang hiang begitu saja. Berikut beberapa cara memilih sepatu kulit original:
Cara mengenali sepatu kulit original dengan sepatu yang palsu dapat diketahui dari tekstur dengan cara diraba. Tekstur sepatu berbahan kulit asli apabila dilakukan perabaan akan terasa kasar. Hal tersebut dikarenakan merupakan pori kulit sebagai tempat tumbuhnya bulu. Bahkan kulit yang halus masih memiliki permukaan sedikit kasar.
Apabila kamu mengenali tekstur sepatu kulit terasa halus. Namun, tidak ada rasa kasar sedikit pun kamu bisa mencurigai sepatu tersebut. Kemungkinan bahan pembuatan sepatu adalah bahan sintetis. Kamu bisa menanyakan kepada si penjual secara langsung.
Motif pada sepatu kulit asli memiliki bentuk yang tidak teratur. Terdapat beberapa bagian yang halus kelihatannya dan terdapat bagian lain yang mengkerut. Apabila dibandingkan dengan sepatu kulit berbahan sintesis. Motif pada kulit sintesis memiliki motif motif yang sama. Hal ini dikarenakan proses pembuatannya dilakukan di pabrik.
Selain cara di atas, kamu dapat melakukan observasi dari mencium bau sepatu. Proses pembuatan sepatu dari kulit asli biasanya dilakukan penyamakan terlebih dahulu. Proses ini dilakukan agar kulit tidak mengalami pembusukan dan tetap awet digunakan. Maka dari itu, sepatu kulit original lebih berbau penyamakan.
Sedangkan, sepatu berbahan sintesis memiliki aroma kurang sedap dan lebih menyengat. Biasanyam dibuat dari bahan karet. Hal ini dikarenakan proses pembuatannya dilakukan di pabrik dengan memilih bahan sintesis yang awet dan lebih murah.
Apabila kamu ingin membeli sepatu berbahan kulit asli. Tentunya, kamu akan memperhatikan bahwa harga sepatu jenis ini terbilang mahal. Selalu perhatikan harga jual sepatu. Biasanya, sepatu asli dibanderol harga hampir 3 kali lipat dibandingkan sepatu sintesis. Hal ini bisa menjadi cara terbaik untuk mengenali sepatu kulit original.
Salah satu tips termudah apabila kamu ingin mengetahui sepatu kulit original atau palsu dengan cara dibakar. Kamu bisa mempertimbangkan pilihan ini pada pilihan terakhir. Hal ini agar kamu tidak mengalami kerugian saat membeli sepatu.
Ciri sepatu kulit dari bahan kulit asli memiliki kencederungan terbakar lebih lama maupun berubah menjadi abu bakar. Apabila dibandingkan produk palsu akan mengalami pelelahan seperti palstik yang dibakar.
Beberapa tips membeli sepatu kulit original di atas dapat kamu pilih sesuai kebutuhan. Hal ini perlu dilakukan kecermatan saat membeli sepatu kulit dari produk asli. Kamu perlu berhati-hati saat membeli.
Hal ini dikarenakan bahan palsu dibanderol dengan harga sebanding dengan yang asli. Maka dari itu, waspadalah saat membeli produk sepatu kebutuhanmu.
Pilihan produk sepatu kulit seperti Portee maupun brodo merupakan produk original yang dapat kamu pilih. terdapat banyak pilihan sepatu original yang dibanderol harga 500 ribuan hingga jutaan rupiah. Namun, tetap pilihlah sepatu yang nyaman untuk digunakan sesuai ukuran kakimu. Berikut beberapa tips memilih sepatu yang nyaman untuk dikenakan:
Mencari sepatu kulit yang nyaman untuk dikenakan pilihlah permukaan yang berserat maupun bergaris pada muka sepatu. Apabila sudah, pegang bagian tumit maupun ujung sepatu. Usahakan keduanya nyaman, tidak keras dan mudah dikenakan alias fleksibel.
Kedua bagian tersebut sangat mempengaruhi kenyamananmu saat berjalan. Hal ini dikarenakan fleksibilitas dan tekstur dapat mempengaruhinya agar tidak mengalami kelecetan.
Apabila kamu mmeilih sepatu kulit berhak tinggi. Maka pastikan posisi hak berada tepat di bagian bawah tumitmu. Apabila posisinya berada di depan maupun belakang. Hal ini akan mmebuat posisi berjalanmu tidak stabil atau seimbang. Kamu bisa memilih sambungan hak yang sudah bagus.
Selain cara di atas kamu dapat memilih jenis sepatu berbahan kulit menyeluruh, pengujian bantalan sepatu dan hindari penggunaan sepatu sintetis. Penggunaan sepatu kulit asli, suede maupun kain dapat membuat kulit tidak mudah mengalami lepuhan.